Post Page Advertisement [Top]

Semakin meningkatnya penggunaan produk dalam negeri, semakin memberi angin segar pada keberlanjutan berbagai sektor di Indonesia. Untuk itulah dilaksanakan Business Matching Belanja Produk Dalam Negeri tahun 2024 oleh Kementrian Perindustrian dan Kementrian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi pada tanggal 5-7 Maret 2024 di Hotel The Meru Resort Sanur Bali.

Business Matching ini diharapkan dapat mendorong realisasi pembelajaran produk dalam negeri teruatama yang telah memiliki sertifikat TKDN. Dalam pameran ini Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi akan mengisi 10 stan pameran dengan produk unggulan hasil inovasi sekolah menengah kejuruan, perguruan tinggi vokasi dan lembaga kursus dan pelatihan.

SMK NU Miftahul Huda Kepanjen sebagai salah satu sekolah kejuruan yang mewakili lebih dari 14 ribu SMK Se-Indonesia yang mengikuti kegiatan Pameran Tamu Bisnis tahun 2024 serta mewakili Provinsi Jawa Timur. Dengan produk unggulan "ARM ROBOT", SMK NU Miftahul Huda Kepanjen berdampingan dengan peserta dari berbagai daerah di Indonesia yang rencananya akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

SMK NU Miftahul Huda Kepanjen. 
Jalan Raya Mojosari No. 3 Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur. 
Telp. 0341-399379. 
email : smknumifda@yahoo.com
Instagram : @smknumiftahulhuda
Facebook : SMK NU Miftahul Huda Kepanjen
Youtube : youtube.com/@smknumiftahulhuda
Tiktok : @smknumiftahulhuda

#mifdaberkarya
#mifdaluarbiasa
#smkbisahebat
#vokasikuatmenguatkanindonesia



Komentar Facebook :
Komentar dengan Akun Google :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]